Jembatan Lama Kuala Indah–Sukaramai Terancam Longsor Akibat Arus dan Sampah, Pemdes Himbau Warga Tetap Waspada

Date:

BATUBARAPOS.com, BATU BARA – Jembatan lama yang menghubungkan Desa Kuala Indah dan Desa Sukaramai, Kecamatan Sei Suka, Kabupaten Batubara, kini dalam kondisi yang sangat memprihatinkan. Meskipun saat ini sudah ada jembatan baru yang berfungsi sebagai jalur utama, jembatan lama tersebut masih menjadi perhatian karena berpotensi menimbulkan bahaya jika runtuh akibat longsor. Senin (07/04/2025)

Ket Photo : Jembatan Penghubung Yang lama

Kepala Desa Kuala Indah, Matsyah, menjelaskan bahwa kerusakan pada jembatan lama semakin parah disebabkan oleh penumpukan sampah yang tersangkut di tiang-tiang jembatan yang sudah tak lagi difungsikan. Sampah tersebut membuat arus air terhalang dan justru menghantam ujung jembatan dengan keras, sehingga tanah di bawah dan sekitar pondasi terkikis hebat.

“Jembatan ini memang sudah tidak digunakan karena ada jembatan baru. Tapi karena posisinya masih berdiri dan struktur bawahnya mulai tergerus, tetap harus diwaspadai. Apalagi arus air sekarang menghantam langsung ke bagian ujung jembatan karena sampah menumpuk di tengah,” kata Matsyah malam dini hari Senin

Pantauan di lokasi menunjukkan bahwa bagian bawah jembatan lama kini menyerupai terowongan akibat kikisan air. Jika kondisi ini terus dibiarkan, dikhawatirkan jembatan bisa roboh dan membahayakan warga sekitar atau bahkan merusak infrastruktur baru yang ada di dekatnya.

Pemerintah Desa Kuala Indah telah menyampaikan laporan kepada Pemerintah Kabupaten Batubara melalui Asisten II, Bapak Bambang, serta Camat Sei Suka, guna meminta penanganan segera.

“Kami minta masyarakat tetap hati-hati, terutama saat beraktivitas di sekitar lokasi. Jangan mendekat ke bawah jembatan, karena kondisi tanahnya sudah sangat rawan longsor,” tegas Matsyah.

Pemdes Kuala Indah berharap agar pihak terkait segera melakukan langkah antisipatif sebelum situasi memburuk. (Red)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Percepat Program Pembangunan, Bupati Batu Bara Gelar Rapat Bersama Dunia Usaha

BATUBARAPOS.com, BATUBARA- Dalam upaya mempercepat pelaksanaan program pembangunan menuju...

Rp93,7 Juta untuk Jalan Usaha Tani di Ujung Kubu: Proyeknya Ada, Tapi Di Mana Realisasinya?

BATUBARAPOS.com, BATU BARA - Proyek pembangunan jalan usaha tani...

Bupati Batu Bara Tandatangani MoU dengan Universitas Deztron Indonesia

BATUBARAPOS.com, BATU BARA – Bupati Batu Bara, H. Baharuddin...

Wujud Komitmen Majukan SDM, Pemkab Batu Bara Tetap Berikan Beasiswa untuk Mahasiswa di China

BATUBARAPOS.com, BATUBARA- Sebagai bentuk komitmen dalam memajukan indeks pembangunan...