BATUBARA POS.com|BATU BARA –Warga Dusun IX, Desa Laut Tador, Kabupaten Batubara, mendadak heboh setelah seorang bayi laki-laki ditemukan tergeletak di balik tembok rumah warga pada Minggu (9/3/2025) sekitar pukul 22.20 WIB. Tangisan pilu bayi itu pertama kali didengar oleh Paimin (63), seorang warga setempat, yang langsung mencari sumber suara dan menemukan bayi malang tersebut terbungkus kain batik.
Paimin yang awalnya mengira itu suara kucing menangis, terkejut bukan main saat melihat sosok bayi mungil tak berdaya di balik tembok rumah tetangganya. “Saya dengar suara tangisan, saya cari-cari, rupanya bayi. Langsung saya panggil warga lain,” ujar Paimin dengan nada masih tak percaya.
Penemuan bayi ini pun seketika mengundang perhatian warga sekitar. Mereka berbondong-bondong datang ke lokasi, penasaran siapa orang tua yang tega meninggalkan darah dagingnya begitu saja.
Kapolsek Indrapura melalui Kanit Reskrim Iptu Manahan Siregar mengungkapkan bahwa pihaknya telah melakukan olah TKP dan tengah melacak pelaku yang tega membuang bayi tersebut.
“Kita sedang menyelidiki siapa orang tua dari bayi ini. Saat ini, bayi dalam keadaan sehat dan masih dirawat di Puskesmas Laut Tador,” ujar Iptu Manahan.
Warga berharap pelaku segera ditemukan dan mendapatkan hukuman setimpal. “Kasihan bayinya. Kalau memang tidak mampu merawat, kan bisa dititipkan, bukan dibuang begitu saja,” geram seorang warga.
Penemuan bayi ini semakin menambah daftar kasus pembuangan bayi yang terjadi di Batubara. Apakah pelaku akan segera tertangkap? Dan apa motif di balik perbuatan keji ini? Polisi masih terus bekerja untuk mengungkap misteri di balik tangisan malam itu.