Batubarapos.com, Batubara– PT Multimas Nabati Asahan (Wilmar Group) kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat sekitar dengan menggelar pembagian 200 paket sembako kepada warga di tiga desa, yakni Desa Kuala Indah, Desa Lalang, dan Desa Kuala Tanjung. Acara yang berlangsung penuh kehangatan ini semakin spesial dengan kehadiran Unit Head PT Multimas Nabati Asahan, Eddy Kho yang secara langsung menyerahkan bantuan kepada warga yang membutuhkan.
Kegiatan sosial ini merupakan bentuk komitmen perusahaan dalam mendukung kesejahteraan masyarakat sekitar. Adapun bantuan ini berasal dari mitra PT Multimas Nabati Asahan, yakni PT Karya Prima Andalasan (KPA), sebuah perusahaan kontraktor lokal yang berperan aktif dalam berbagai kegiatan sosial dan pemberdayaan masyarakat.

Dalam sambutannya, Eddy Kho menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan hanya sebatas bentuk tanggung jawab sosial perusahaan, tetapi juga sebagai wujud nyata kebersamaan antara perusahaan dan masyarakat.
“Kami menyadari bahwa keberadaan PT Multimas Nabati Asahan tidak terlepas dari dukungan masyarakat sekitar. Oleh karena itu, kami ingin selalu hadir dan berkontribusi bagi kesejahteraan mereka,” ujar Eddy Kho Jum’at ( 21/02/2025)
Paket sembako yang dibagikan berisi bahan pokok seperti beras, minyak goreng, gula, dan kebutuhan esensial lainnya yang diharapkan dapat meringankan beban warga yang menerima.
Antusiasme masyarakat terlihat jelas saat mereka dengan penuh syukur menerima bantuan tersebut. Salah satu warga Desa Kuala Indah, Ibu Siti, mengungkapkan rasa terima kasihnya, “Bantuan ini sangat berarti bagi kami, terutama di tengah kondisi ekonomi yang tidak menentu.”
Unit Head PT Multimas Nabati Asahan juga mengapresiasi inisiatif PT KPA dan berharap kegiatan semacam ini dapat terus berlanjut. “Kegiatan yang dilakukan benar-benar bagus, hal itu harus dipertahankan dan bermanfaat bagi masyarakat. Bisa menjadi contoh bagi perusahaan lainnya dalam berkontribusi kepada masyarakat dan menjadi berkat untuk semuanya,” jelasnya
Dengan adanya kegiatan sosial seperti ini, diharapkan hubungan harmonis antara perusahaan, mitra, dan masyarakat dapat terus terjaga, menciptakan lingkungan yang lebih baik dan sejahtera bagi semua pihak. PT Multimas Nabati Asahan bersama para mitranya berkomitmen untuk terus menghadirkan berbagai program sosial yang bermanfaat bagi masyarakat sekitar.