Bupati Batu Bara Baharuddin Siagian Berambisi Jadikan Petani Cabai Lubuk Cuik Jadi OKB!

Date:

BATUBARA POS.com|BATU BARA-Sebuah mimpi besar tengah digelorakan di Desa Lubuk Cuik! Bupati Batu Bara, H. Baharuddin Siagian, SH, M.Si, dengan penuh semangat menegaskan bahwa para petani cabai di desa ini harus menjadi OKB (Orang Kaya Baru). Hal ini disampaikan saat melakukan sosialisasi di Desa Lubuk Cuik pada Sabtu (08/03/2025).

Dalam kegiatan tersebut, turut hadir Wakil Bupati Batu Bara Syafrizal, SE, M.AP, Kapolres Batu Bara AKBP Taufiq Hidayat Thayeb, Sekda Batu Bara, Asisten 2 Setdakab Batu Bara, Kadis Pertanian, Kadis UMKM, Kadis Kominfo, serta Kacab Bank Sumut. Mereka bersatu dalam misi meningkatkan kesejahteraan petani cabai yang selama ini kerap terjebak dalam permainan harga oleh tengkulak.

Bupati Batu Bara Siap ‘Berkantor’ di Lubuk Cuik!

Bupati Baharuddin Siagian menegaskan bahwa saatnya petani cabai mengubah mindset dan berani bermimpi besar.

“Mulai hari ini jangan pesimis! Satukan visi, karena saya mau petani cabai di Lubuk Cuik jadi OKB!”serunya di hadapan para petani.

Bukan sekadar janji manis, Bupati bahkan berkomitmen untuk turun langsung ke lapangan jika diperlukan.

“Kalau perlu, saat panen raya nanti, saya akan berkantor di Lubuk Cuik! Saya ingin memastikan semuanya berjalan dengan baik tanpa ada permainan harga yang merugikan petani,” tegasnya.

Ket Photo : Bupati Batubara bersama Petani Cabe

Kapolres Batu Bara Siap Berantas Tengkulak Nakal

Menanggapi persoalan klasik yang sering membelit petani, Kapolres Batu Bara AKBP Taufiq Hidayat Thayeb menyatakan kesiapannya untuk memberantas praktik curang tengkulak yang memainkan harga cabai.

“Kami akan segera membentuk tim khusus dari Polres Batu Bara untuk memantau dan menindak tegas oknum-oknum yang menyusahkan petani. Tidak ada lagi tempat bagi tengkulak nakal di Lubuk Cuik!”ujarnya lantang.

Strategi Jitu: Peremajaan Tanah dan Varietas Unggul

Bupati Baharuddin juga menekankan pentingnya inovasi dalam pertanian cabai. Ia mendorong para petani untuk melakukan peremajaan tanah serta mencoba menanam varietas cabai unggul yang lebih cocok dengan kondisi Lubuk Cuik.

Tak hanya itu, Pemkab Batu Bara akan membentuk tim khusus yang terdiri dari kelompok tani (Poktan), para ahli pertanian, dinas terkait, serta dukungan dari TNI dan Polri.

“Ini bukan sekadar program daerah, tetapi bagian dari program besar Asta Cita Presiden Prabowo. Kami siap mendukung sepenuhnya agar petani cabai di Lubuk Cuik benar-benar bisa sejahtera,”ungkap Bupati.

Harapan Petani: Pemerintah Harus Konsisten

Sementara itu, Ketua Poktan Salidi menyampaikan harapan besar para petani kepada Pemkab Batu Bara.“Kami butuh pemugaran bedengan agar steril dari penyakit dan bakteri yang bisa merusak tanaman cabai. Kami juga berharap adanya pembinaan lanjutan, baik dalam teknologi pertanian maupun pengawalan harga panen agar petani bisa benar-benar sejahtera,” pintanya.

Dengan semangat yang membara dan dukungan penuh dari Pemkab Batu Bara, apakah Lubuk Cuik akan benar-benar melahirkan OKB dari petani cabai? Kita tunggu gebrakan selanjutnya!

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Segini Harta Kekayaan Ilyas Sitorus, Tersangka Korupsi di Batubara!

BATUBARAPOS.com, MEDAN- Mantan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo)...

Bupati Batu Bara Beraksi di Video Klip, Dukung Seniman Lokal dan Angkat Cagar Budaya

BATUBARAPOS.com,BATU BARA – Ada yang berbeda di Istana Niat...

Kasus Korupsi Tangki Septik di Dinas PUTR Batu Bara, Ketua KSM Jadi Tersangka! Kejari: “Siap-Siap, Tersangka Baru Menyusul”

BATUBARAPOS.com, BATUBARA-Aroma busuk kasus dugaan korupsi proyek tangki septik...

KOMPI Batubara: Laporan ke Kejati Sumut Berbuah Hasil, Mantan Kadis Pendidikan Batubara Resmi Tersangka

BATUBARAPOS.com, BATUBARA – Kejaksaan Negeri (Kejari) Batu Bara akhirnya...